Tiket Kereta Api Jakarta Bandung Argo Parahyangan

Tiket kereta api jakarta bandung sudah pasti banyak diburu oleh warga Bandung yang ingin ke Jakarta maupun warga Jakarta yang ingin ke Bandung. Jakarta dan Bandung boleh jadi tidak dipisahkan oleh jarak ribuan kilo, tapi perjalanan Jakarta-Bandung bisa sangat melelahkan jika menggunakan moda transportasi darat selain kereta. Tidak bisa dipungkiri bahwa kemacetan menjadi momok paling menakutkan bagi mereka yang ingin menggunakan kendaraan roda empat untuk mencapai Bandung dari Jakarta maupun sebaliknya apalagi saat musim liburan atau akhir pekan tiba. Meskipun sekarang sudah ada jalan tol yang bebas kemacetan, toh moda kereta api mampu menawarkan kenyamanan yang membuat banyak orang berburu tiket. Jakarta dan Bandung dihubungkan oleh kereta Argo Parahyangan yang menjadi andalan.

Fasilitas

Fasilitas yang ditawarkan oleh kereta api Argo Parahyangan terbilang mumpuni karena kereta ini menggunakan kereta api eksekutif Argo dengan kapasitas penumpang sebanyak 50 orang. Setiap gerbong dilengkapi dengan televisi, stop kontak, AC, toilet, lampu baca, dan kursi yang bisa diputarbalik. Kadang ada pula meja makan disediakan dalam kereta. Selain kelas eksekutif, kereta api ini juga menawarkan kelas bisnis dengan kapasitas 64 penumpang. Harga yang ditawarkan pun lebih terjangkau dari kelas eksekutif. Fasilitas yang ada terbilang cukup nyaman dengan AC split, stop kontak, toilet, dan juga kursi yang bisa diputar balik. Dengan demikian, penumpang bisa memilih jenis tiket kereta api jakarta bandung yang sesuai dengan dana yang tersedia dan harapan fasilitas dalam kereta api.

Generasi

Kereta api Argo Parahyangan menjawab animo masyarakat untuk menggunakan moda transportasi kereta api untuk menghubungkan Jakarta dan Bandung dengan menyediakan kereta api Argo Parahyangan generasi mutakhir. Penumpang bisa menemukan kelas Ekonomi Premium pada kereta api Argo Parahyangan Tambahan yang juga dilengkapi dengan relasi Bandung-Gambir yang mulai meluncur pertengahan 2017. Selain itu, ada pila kereta api Argo Parahyangan Tambahan yang dilengkapi dengan kelas ekonomi premium dan relasi baru Bandung-Pasar Senen.

BACA JUGA  Stasiun Hingga Jadwal Tiket Kereta Api Slawi Semarang

Sama seperti kereta api Argo Parahyangan reguler, kereta api Argo Parahyangan Tambahan juga sudah beroperasi sebanyak dua kali pulang-pergi dalam sehari.

Tiket Kereta Prioritas

Memasuki tahun 2020, penumpang juga semakin dimanjakan dengan kereta api Argo Parahyangan Priority yang menawarkan layanan eksekutif untuk penumpang. Tampilan kereta ini didominasi warna coklat dengan garis berwarna keemasan lengkap dengan tulisan Priority di badan kereta. Kereta ini menawarkan perjalanan pulang-pergi Jakarta-Bandung sebanyak dua kali dalam sehari. Gerbong prioritas ini menawarkan pengalaman perjalanan kereta api yang cukup mewah dengan ragam fasilitas termasuk layar video juga sambungan internet nir kabel. Gerbong ini akan membawa penumpang dalam perjalanan tiga jam Jakarta-Bandung atau sebaliknya dengan nyaman tanpa rasa bosan.

Tarif

Anda mungkin akan membandingkan tarif untuk menaiki kereta api Argo Parahyangan dengan biaya menggunakan mobil pribadi. Kenyataannya, Anda akan lebih banyak diuntungkan dengan menaiki kereta api. Hanya dengan membayar seratus hingga seratus dua puluh ribu rupiah, Anda sudah bisa menikmati layanan kereta eksekutif. Harga lebih murah bisa Anda dapatkan dengan memilih kelas bisnis yang dibanderol pada angka 110.000 rupiah sekali jalan. Penumpang kelas ekonomi hanya harus membayar Rp 90.000. Varian harga juga akan bergantung pada jarak yang ditempuh juga hari-hari khusus. Jika Anda ingin menikmati gerbong prioritas, Anda perlu menyiapkan sekitar Rp 270.000 untuk menebus tiket kereta api jakarta bandung.

Comments

comments

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Send this to a friend